Berada di tempat baru tak terasa lengkap jika tak berwisata kuliner di berbagai tempat makan dan resto. Nah begitu juga ketika beberapa waktu yang lalu ada urusan pekerjaan yang mengharuskan saya untuk mengunjungi Pontianak. Setelah berpeluh-peluh naik booth menyeberangi sungai seperti seorang petualang, saya akhirnya berkesempatan untuk sejenak berwisata kuliner.
Setelah beberapa hari yang lalu kami berpesta durian. Kini saatnya kami menuju Jalan Pattimura. Seorang teman yang asli orang Dayak membawa kami ke tempat makan ini, namanya Bakmi Mangkok Garing. Lucu ya namanya? Saya pun kepo kenapa disebut dengan mangkok garing.
Bakso Mangkok Garing (19K)
Ternyata mangkok garing yang dimaksud adalah pangsit garing sebesar mangkok yang dijadikan alas untuk menaruh bakmi dengan toping ayam dan potongan-potongan jamur yang ditambahkan dengan daun bawang. Kuahnya disediakan di mangkuk yang terpisah. Ketika saya memasukkan sendokan pertama bakmi tersebut, bumbu terasa meresap. Yummy.
Saya suka makan bakmi kering dengan kuah yang terpisah alias kering. Namun seorang teman lebih suka jika kuahnya langsung ditaruh semuanya ke dalam mangkok garing.
“Wah kira-kira rembes nga neh kuah sampai ke mangkuk?”
Pangsit di sini tebal sehingga butuh waktu yang lumayan lama agar kuah rembes sampai ke mangkok. Bagi saya yang paling nikmat ketika menikmati bakmi dengan pangsit yang garing. Yummy banget deh. Bagian terpenting lainnya adalah harga semua makanan di sini amat ramah di kantong. Mau nambah, nga akan bikin kantongg bolong.
Bakso Mangkok Garing (17K)
Selain bakmi, ada juga menu lain yang menggunakan mangkok garing, yaitu bakso mangkok garing. Rasanya juga endeusss tenan. Beberapa bakso dengan ukuran sedang dicampur dengan sawi rebus dan bawang. Oh ya, mau kasih tahu kalau pangsit ini dibuat sendiri di sini. Jadi, memang fresh. Menurut pelayannya, menu bakmi mangkok garing sudah sering kali dipesan untuk mengisi berbagai acara baik di hotel dan tempat lainnya. Jadi jika plesiran ke Pontianak, kamu bisa mampir ke sini untuk membuktikannya sendiri. (Baca juga Tiga Bakso yang Mesti Kamu Coba)
Sushi Ayam (15K)
Ini pesanan seorang teman yang katanya kangen dengan makanan Jepang. Satu porsi ada 10 buah sushi yang disajikan dengan kecap asin di tengahnya. Sesuai dengan prediksi, karena memang tempat makan ini spesialisasinya adalah menu Bakmi Mangkok Garing, rasa sushinya yah begitulah. Namun yang namanya kangen, wajib hukumnya untuk bertemu.(Baca juga Tiga Sushi yang Mesti Kamu Coba)
Paket Ayam Goreng (20K)
Restoran Bakmie Mangkok Garing juga menyediakan beberapa menu lainnya, termasuk nasi goreng dan nasi paket ayam goreng. Bagi kamu yang harus makan nasi sebelum mencoba menu-menu lainnya, menu paket ini bisa mengenyangkan. Seporsi nasi dengan ayam, tempe dan tahu goreng yang disajikan bersama dengan lalapan. Tidak spesial, tapi cukup mengenyangkan.
Bakmi Mangkok Garing
Jalan Pattimura No. A1-2-3
Pontianak, Kalimantan Barat
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Seru makan mangkok!
BalasHapusMangkoknya garing mbak. Yummmy
HapusSeru makan mangkok!
BalasHapusada d jkt gak ya itu? endeess kayakna
BalasHapusBelum nemu seh mbak klo di jakarta. Wuendesss mbak 😊
HapusKayak cwemie ya mbak, eh apa tuh namanya lupa ahaha. Duh ngilerr mbaakkk :'(
BalasHapuskayaknya enaaak. Pengeen
BalasHapus